About

Hai Movie Mania dimana pun kalian berada! Selamat datang di blog Moviebuzzter. Blog ini berisi ulasan-ulasan film dan berbagai bacaan menarik tentang film.

Jumat, 27 Mei 2011

Ratatouille (2007)

Saya tertarik melihat film Ratatouille karena film ini buatan Pixar. Tentunya karena Pixar telah membuat beberapa film animasi yang bagus sekali. Sebut saja Toy Story, Monsters, Inc., Finding Nemo, The Incredibles. Film-film ini sukses di box office dan kritikan dari kritikus.

Film ini menceritakan tentang usaha keras seekor tikus untuk menjadi koki di sebuah restoran terkenal di Paris. Film ini sudah cukup lama tayang, namun saya baru bisa nonton beberapa hari kemarin. Saya tertarik dengan film produksi Walt Disney ini. 

Seekor tikus bernama Remy mempunyai impian menjadi seorang juru masak Perancis yang luar biasa meskipun keinginan tersebut adalah hal yang mustahil dari sebuah keluarga binatang pengerat. Saat nasib membawa Remy tinggal di salah satu saluran air di Paris, ternyata ia berada di bawah sebuah restoran dengan juru masak terkenal, Auguste Gesteau.


Meskipun dia adalah masalah yang tak nampak dan tentu tak diinginkan, hasrat Remy untuk memasak perlahan mulai terwujud melalui gerakan lucu dan menggairahkan yang dapat memutar membalikkan dunia kulinari di Paris.


Pixar kembali membuat sajian animasi kelas satu. Dimana kualitas animasinya sangat baik dan tidak membosankan. Banyak adegan lucu dan tegang di dalam petualangan koki tikus ini. Adegan tikus berlari super cepat menjadi hal yang menarik dari film ini. Yang saya kritik dari setiap animasi dari Pixar adalah penggambaran manusia yang rada aneh-aneh dan kurang proporsional. Mungkin bagi orang lain terkesan lucu namun bagi saya sedikit mengganggu. Ceritanya sendiri sudah cukup bagus ditambah pesan moral yang tersirat dalam film ini. Siapa pun bisa memasak, termasuk tikus.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar